10 Pertanyaan Sidang Proposal Beserta Contoh Jawabannya

August 29, 2023
10 Pertanyaan Sidang Proposal Beserta Contoh Jawabannya

Mahasiswa yang sampai di tahap sidang proposal (sempor) adalah awal untuk memulai perjuangan mengerjakan skripsi. Di tahap ini, mahasiswa akan diminta untuk mempresentasikan kerangka penelitian, tidak sedikit mahasiswa yang kesulitan menjawab pertanyaan sidang proposal. Lalu, apa saja pertanyaan yang sering muncul saat sidang proposal?

Sidang proposal atau biasa juga disebut dengan seminar proposal adalah kegiatan akademik yang dilakukan mahasiswa berupa presentasi mengenai rencana atau kerangka penelitian skripsi. Berbeda dengan seminar hasil yang mempresentasikan hasil penelitian. Ada beberapa pertanyaan sidang proposal yang sering ditanyakan dan harus kamu ketahui.

Tidak sedikit mahasiswa yang mempertanyakan urgensi dari seminar proposal, seperti pertanyaan berikut: Apakah sidang proposal wajib dilaksanakan? Apakah semua kampus mewajibkan mahasiswa mengikuti sidang proposal? Jawabannya adalah sidang proposal diwajibkan untuk dilakukan oleh mahasiswa jenjang S1 dan hampir semua kampus menerapkan sidang tersebut.

Sebelum masuk ke pembahasan “Pertanyaan saat sidang proposal” ketahui terlebih dahulu mengenai apa itu sidang proposal berikut ini.

Jasa bimbingan dan konsultasi skripsi atau tesis semua jurusan online dengan dosen serta mentor sampai lulus

Pengertian Sidang Proposal

Sidang proposal adalah tahap lanjutan untuk mempresentasikan kerangka penelitian yang termuat dalam bentuk proposal skripsi. Dalam penyusunannya, proposal skripsi harus memuat latar belakang, rumusan masalah, tujuan, landasan teori, metode penelitian, dan lain sebagainya.

Sidang ini wajib dilakukan oleh mahasiswa jenjang S1 saat memasuki semeseter 7 dan sudah mendapat acc dari dosen pembimbing untuk melakuPan sidang proposal. Mengapa seminar proposal wajib dilaksanakan? Karena, seminar proposal adalah tahap awal untuk melanjutkan ke langkah selanjutnya yaitu penelitian skripsi.

Setiap kampus mempunyai aturan dalam prosedur pelaksanaan sidang proposal, yang paling umum adalah telah menyelesaikan proses administrasi dan mendapat acc dari dosen pembimbing untuk dilaksanakannya seminar proposal. Kegiatan ini biasanya dilakukan di ruang sidang yang telah disediakan oleh setiap perguruan tinggi.

10 Pertanyaan Sidang Proposal

Setelah mengetahui pengertian dan seluk beluk seminar proposal, berikut 10 contoh pertanyaan dan jawaban seminar proposal kualitatif maupun kuantitatif yang harus kamu tahu agar lulus sidang proposal, Yuk, simak selengkapnya di bawah ini:

1. Apa yang landasan latar belakang penelitian Anda?

Contoh jawaban: “Latar belakang masalah penelitian ini adalah meningkatnya tingkat pengangguran di kalangan lulusan sarjana dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini menunjukkan adanya ketidaksesuaian antara kualifikasi lulusan dan kebutuhan pasar kerja.”

2, Apa tujuan dari penelitian ini?

Contoh jawaban: “Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi perbedaan antara kaulifikasi lulusan dengan harapan perusahaan, serta membuat strategi untuk mengurangi angka pengangguran di kalangan lulusan.”

3. Metode apa yang Anda gunakan untuk mengumpulkan data?

Untuk menjawab pertanyaan sempro kualitatif ini bisa dengan: “Saya akan menggunakan pendekatan gabungan antara survei daring kepada lulusan dan wawancara mendalam dengan perwakilan perusahaan. Ini akan memberi kami wawasan yang komprehensif tentang persepsi dan harapan dari kedua pihak.”

4. Bagaimana Anda akan menganalisis data yang telah dikumpulkan?

Contoh jawaban: “Data yang telah terkumpul, kemudian akan dianalisis dengan pendekatan kualitatif menggunakan metode analisis konten dengan tujuan memperoleh jawaban atas permasalahan penelitian. Selain itu, analisis kuantitatif juga akan dilakukan menggunakan perangkat lunak statistik untuk mengukur hubungan antara variabel-variabel yang relevan.”

5. Apa kendala yang mungkin Anda akan hadapi dalam penelitian ini?

Contoh jawaban: “Salah satu tantangan yang mungkin timbul adalah kesulitan dalam mengumpulkan peserta yang mewakili lulusan dan perusahaan dengan baik. Selain itu, keterbatasan anggaran juga dapat mempengaruhi jangkauan penelitian.”

6. Bagaimana Anda merancang metodologi penelitian ini?

Contoh jawaban: “Riset ini bakal memanfaatkan pendekatan berbasis angka melalui metode survei menggunakan kuesioner. Sampel akan diambil dari populasi mahasiswa aktif di berbagai program studi. Data akan dianalisis menggunakan teknik regresi untuk mengidentifikasi hubungan antara variabel-variabel independen dan dependen.”

7. Bagaimana Anda akan mengukur variabel-variabel dalam penelitian ini?

Contoh jawaban: “Cara untuk mengukur variabel seperti tugas kuliah akan diukur berdasarkan jumlah sks yang diambil oleh mahasiswa pada semester tertentu, faktor sosial akan diukur menggunakan skala likert, dan pola tidur akan diukur menggunakan jumlah waktu tidur yang digunakan responden.”

8. Apa alat analisis yang akan Anda gunakan?

Contoh jawaban: “Kami akan menggunakan analisis regresi untuk menguji hipotesis penelitian dan mengidentifikasi sejauh mana faktor-faktor yang diteliti berkontribusi terhadap tingkat stres mahasiswa.” Berikut adalah contoh pertanyaan sidang proposal BAB 3 yang sering ditanyakan dosen pembimbing.

9. Bagaimana Anda akan memastikan validitas dan reliabilitas data?

Contoh jawaban: “Keabsahan data akan terjamin melalui penggunaan instrumen penelitian yang telah melalui uji validitas. Reliabilitas data akan diukur dengan menghitung koefisien alpha Cronbach untuk menjaga konsistensi jawaban dalam instrumen kuesioner.”

10. Apa batasan dari penelitian ini?

Contoh jawaban: “Batasan dari penelitian ini hanya berfokus pada populasi mahasiswa di suatu kampus, dengan penelitian yang menggunakan pendekatan kuantitaif maka aspek individual dalam diri mahsiswa tidak akan tergali secara mendalam.

Berikut adalah contoh pertanyaan tentang proposal penelitian yang sering ditanyakan oleh dosen pembimbing. Pertanyaan pada sidang proposal skripsi tersebut dapat kamu pelajari agar lulus seminar proposal dan melanjutkan ke tahap selanjutnya.

Frequently Asked Questions (FAQ)

Apa saja pertanyaan saat sidang proposal?
Ada banyak sekali pertanyaan yang sering ditanyakan oleh dosen pembimbing, seperti halnya contoh pertanyaan di atas. Kuatkan lagi pemahamanmu mengenai latar belakang masalah, tujuan, dan metode penelitian. Pembahasan tersebut sering kali menjadi suatu hal yang problematik dan dipertanyakan dosen pembimbing.

Apa saja yang harus dipersiapkan untuk sidang proposal?
Kamu dapat mempelajari pembahasan yang sifatnya krusial dalam proposal skripsi, yaitu mengenai latar balakang masalah, tujuan, dan metode peneltian. Perbanyak diskusi dan simulasi sidang proposal bersama teman atau tentor akademik.

Habis sempro lalu apa?
Setelah sempro masih banyak aktivitas akademik yang harus kamu lalui, seperti penelitian skripsi, seminar hasil, dan sampai di tahap sidang srkipsi. Namun, suatu hal yang akan kamu seleesaikan terlebih dahulu adalah revisi setelah seminar proposal.

Kesimpulan

Setelah kamu membaca artikel di atas, sudah seharusnya kamu mempersiapkan secara matang untuk menghadapi sidang skripsi. Mulai dari membuat powerpoint, diskusi dengan teman, simulasi presentasi, dan mempelajari pertanyaan sidang proposal yang sering ditanyakan oleh dosen pembimbing.

Chat WhatsApp
1
Chat Admin
Scan the code
Hallo, Kak. 👋

Mau tanya atau konsultasi bimbingan tugas akhir (skripsi, tesis, disertasi) dengan dosen?

Yuk chat Admin, gratis!
telah membeli
45 minutes ago